Panitia PKKMB 2022 STIT Al-Muslihuun, Laksanakan Rapat Perdana

Foto ilustrasi rapat: Afizal A(beritaminang.com)

Rapat perdana Pengenalan Kebudayaan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Al-Muslihuun Blitar, dihadiri seluruh panitia dari setiap devisi di ruang kelas STIT Al-Muslihuun, Sabtu (10/9/22).

Ketua pelaksana PKKMB 2022 STIT Al-Muslihuun, M Riski Fadila mengatakan, alasan dilaksanakan rapat perdana guna mengetahui sejauh mana persiapan yang sudah dilakukan setelah pembahasan online sebelumnya dari setiap divisi kepanitiaan dalam menyukseskan acara tersebut. 

"Karena waktu yang sudah semakin mepet, maka saya adakan rapat perdana untuk seluruh panitia, setelah beberapa hari yang lalu sempat kita bahas meskipun via online, yang nantinya setiap devisi memaparkan sejauh mana persiapannya," ujar Riski.

Ketua pelaksana juga menuturkan bahwa, dengan dilaksanakan rapat bersama seluruh panitia diharapkan komunikasi berjalan lancar serta menumbuhkan hubungan emosional dan meminimalisir terjadinya miskomunikasi.

"Saya harap dengan adanya rapat ini bisa menjalin komunikasi antar panitia dan juga apabila ada masukan dan keluh kesah bisa disampaikan dalam forum agar saat pelaksaan tidak ada tumpang tindih informasi atau miskomunikasi" tegasnya.

Mahasiswa semester 5 itu juga menegaskan, acara ini harus terlaksana dengan baik dan sukses, sehingga ia berharap seluruh panitia sebisa mungkin menyelesaikan tugasnya sebelum pelaksanaan PKKMB tersebut. (Crew laun)

Posting Komentar

0 Komentar

Ad Code

Responsive Advertisement